Masjid Agung Sipirok (Syahrun Nur Tapanuli Selatan), Sejarah dan Arsitekturnya

Kini di Tapanuli, Sumatera Utara sudah ada bangunan masjid mewah yang tengah jadi favorit masyarakat sekitar. Bernama masjid Agung Sipirok, letak bangunan tersebut memang berada di perkantoran Bupati di Sipirok. Untuk lebih jelasnya, simak berikut ini ulasannya:

Masjid Agung Sipirok

Profil Masjid Agung Sipirok

Nama Masjid:Masjid Agung Syahrun Nur (Sipirok, Tapanuli Selatan)
Alamat:Ri Nabolak, Kec. Sipirok, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara 22742
Tahun Dibangun:Peresmian 22 Januari 2021
Negara:Indonesia
Buka:
Tutup Jam 22.00

Masjid Agung Sipirok

Tentang Masjid Agung Sipirok

Resmi dibuka oleh Bupati Tapanuli Selatan, masjid Agung tersebut hingga kini ramai dikunjungi oleh para wisatawan. Baik kalangan masyarakat lokal dan luar berbondong bondong mengunjungi masjid yang satu ini. Hal ini tentu dipengaruhi karena kemegahan dan besarnya bangunan tersebut.

Masjid Agung Sipirok

Pembangunan masjid diselenggarakan tentu sebagai sarana ibadah umat Muslim yang berada di daerah sekitar. Kapasitas masjid tersebut bisa menampung jumlah jamaah hingga 600 orang pada bagian dalam. Untuk bagian koridor kiri dan kanan yaitu sebanyak 1200 orang.

Menjadikannya sebagai salah satu sarana tempat ibadah yang besar dan juga luas. Letaknya yang berada di area komplek perkantoran menjadikannya sebagai salah satu ikon di tempat tersebut. Ciri khas dari gaya bangunan pun membuat masjid tersebut terlihat lebih mencolok.

Daftar Isi

error: Content is protected !!