Tidak hanya negara Arab Saudi saja yang memiliki bangunan masjid terbesar di dunia. Pasalnya negara Pakistan juga memilikinya, yaitu dengan nama Masjid Faisal Pakistan yang menawarkan keindahan arsitekturnya. Inspirasi yang dimiliki untuk membangun anjir ini kabarnya dari suku Badui.
Terlebih lagi dari bagian bentuk tenda yang dimiliki oleh suku tersebut. Bentuk tenda tadi Kemudian dilakukan perpaduan dengan garis yang bersifat kontemporer. Untuk pembahasan selebihnya dari Masjid Faisal yang terletak di Pakistan ini adalah seperti berikut:
Profil Masjid Faisal Pakistan
Nama Masjid | Masjid Faisal |
Alamat | Shah Faisal Ave, E-8, Islamabad, Islamabad Capital Territory 44000, Pakistan |
Tahun Dibangun | 1976 |
Arsitek | Vedat Dalokay (Asal Turki) |
Luas Bangunan | 5.000 m² |
Daya Tampung Jamaah | 10.000 jamaah di ruang salat utama, 24.000 di portico, dan 40.000 di halaman |
Lokasi | Negara Pakistan |
Sejarah Masjid Faisal Pakistan
Sebelum membahas lebih jauh terkait bangunan tempat ibadah ini, maka setidaknya pahami sejarah dari Masjid tersebut. Bisa dibilang bahwa proses pembangunan Masjid Faisal Pakistan ini dimulai di tahun 1976 lalu.
Adapun besar dana yang dikeluarkan untuk pembangunan Masjid ini mencapai $120. Dana tersebut diketahui merupakan bantuan yang berasal dari Raja Arab Saudi yang bernama Raja Faisal.
Oleh karena itu tak heran jika nama raja tersebut dipakai sebagai nama Masjidnya. Dahulunya Raja Faisal ini pernah berkunjung ke negara Pakistan yang terjadi di tahun 1966.
Yang kemudian di tahun 1969 dilakukan sayembara atau pencarian terhadap arsitek yang diperlukan. Sayembara ini bersifat Internasional yang melibatkan sekitar 17 negara dengan jumlah 43 proposal rancangan.
Dari kejadian tersebut keluarlah nama arsitek yang berasal dari negara Turki bernama Vedat Dalokay. Untuk waktu penyelesaian pembangunan dari Masjid ini terjadi di tahun 1986.
Di samping sebagai masjid untuk tempat melangsungkan ibadah. Masjid ini juga mempunyai fungsi lain yaitu sebagai markas dari International Islamic University.
Lokasi
Selanjutnya mengenai lokasi yang dimiliki oleh Masjid terbesar yang terdapat di negara Pakistan ini ada di sebelah utara kota. Masjid ini memiliki tampilan latar belakang dengan bukit bernama Margalla.
Bukti ini tidak lain merupakan kaki dari gunung Himalaya yang paling Selatan. Adapun dari segi daerah tempat berdirinya Masjid ini ada di Islamabad negara Pakistan.
Arsitektur
Sebagaimana yang sudah disinggung sebelumnya bahwa Masjid ini menggunakan jasa arsitek yang berasal dari negara Turki. Bahkan bisa dikatakan bahwa hasil karya dari arsitek ini tergolong menawan nan indah dipandang.
Gaya yang diusung oleh sang arsitek untuk membangun masjid ini adalah gaya modern. Yang cukup identik dengan yang namanya kubah melengkung yang disertai dengan ornamen bulat sabit. Keindahan arsitektur ini bisa dilihat dari beberapa bagian Masjid seperti berikut:
1. Bagian Luar Masjid
Tampilan yang disajikan di bagian luar masjid tergolong lebih memperlihatkan sejumlah garis tegas serta lingkungan yang cenderung minim. Dengan atap Masjid yang menggunakan bentuk limas segi tiga yang berjumlah 4 buah.
Dari hal ini diketahui bahwa gaya arsitek tersebut ide inspirasinya berasal dari tenda milik suku Baduy. Hal ini sebagaimana yang dituturkan oleh pihak budayawan asal Pakistan.
2. Ruangan Sholat
Struktur yang menggunakan bentuk tenda ini meliputi ruangan sholat utama. Di samping itu tempat tersebut juga dipadukan dengan hiasan marmer beserta sejumlah jenis mozaik.
Pada bagian halaman depan dari Masjid dilengkapi dengan pekarangan rumput. Tempat ini bisa dipakai untuk tambahan kapasitas jamaah.
BACA JUGA: Sejarah masjid Jama India
Itu tadi beberapa pembahasan mengenai masjid Faisal Pakistan yang merupakan bentuk bantuan dari Raja Faisal yang berasal dari Arab Saudi.
Di samping untuk tempat menunaikan ibadah kepada Allah, jamaah juga bisa menikmati keindahan arsitektur serta suasana sekitar dari Masjid ini.
Ditulis oleh tim jam masjid dari berbagai sumber. Semoga bermanfaat.
Daftar Isi